Pages

Subscribe:

Ads 468x60px

Rabu, 12 Desember 2012

Hepatitis Akut & Virus Penyebabnya

Hepatitis Akut merupakan penyakit hepatitis yang kelangsungan penyakitnya terjadi dalam kurun waktu maksimal selama 6 bulan. Virus hepatitis akut inilah yang mempengaruhi perkembangan virus hepatitis lainnya seperti hepatitis A, Hepatitis virus B, Hepatitis Virus C, D dan E.
Hepatitis akut itu sendiri adalah sebuah infeksi sistemik yang sangat mempengaruhi fungsi hati, dan virus dari hepatitis akut ini sangat sulit untuk disembuhkan. Penyebab hepatitis akut ini bermacam – macam, misalnya saja dari toksin, obat-obatan, serta kelainan metabolik. Hepatitis akut ini keberlangsungannya tiba – tiba dan dalam kurun waktu beberapa minggu, dan hal ini terjadi karena peradangan pada hati yang disebabkan salah satu dari virus hepatitis A, B, C, D, dan E.
hepatitis akutBerhati – hati terhadap virus hepatitis akut ini sangat penting, karena sulit untuk disembuhkan. Gejala – gejala dari virus hepatitis akut ini antara lain seperti : adanya demam, merasakan rasa mual – mual yang terkadang juga menjadi muntah – muntah, badan selalu merasa lelah atau merasa tidak enak badan, dan yang sangat dapat diketahui dari gejala hepatitis virus akut ini adalah kurangnya atau menurunnya nafsu makan. Selain itu, gejala-gejala yang terlihat adalah ketika buang air seni, air seni berubah warna menjadi agak gelap. Terjadi alergi pada kulit seperti gatal – gatal dan persendian pun terasa nyeri. Aliran empedu pun terhenti atau menjadi berkurang atau yang sering disebut dengan gejala kolestasis, sehingga terlihat dari tinja yang berwarna pucat serta terjadi gatal – gatal pada seluruh tubuh.
Penderita atau seseorang yang terkena Hepatitis akut ini dapat menjadi sakit flu atau influenza, dan yang lebih parahnya lagi adalah dapat mengakibatkan kegagalan pada hati. Berbagai macam keadaan yang dialami oleh penderita atau seseorang yang terkena hepatitis akut ini. Untuk itu lah sangat perlu menghindari virus hepatitis akut dan virus hepatitis lainnya dengan menjaga kesehatan dengan sebaik – baiknya, dan menjaga konsumsi makanan dan minuman sebagai asupan tubuh setiap hari.
Pada hepatitis akut, penderita atau seseorang yang terinfeksi virus hepatitis akut ini dapat mengalami masa perbaikan dalam kurun waktu dari 4 minggu sampai kurun waktu 8 minggu walaupun penderita tidak melakukan pengobatan.

Penularan Hepatitis Akut

Hepatitis akut sangat berbahaya bagi tubuh terutama pada fungsi hati, maka dari itu sebaiknya lah anda menjaga kesehatan serta kebersihan terutama pada makanan dan minuman agar dapat mencegah dari tersebarnya atau pun tertularnya penyakit dari virus hepatitis terutama virus hepatitis akut.
virus hepatitis akut
virus hepatitis akut
Perlu diketahui bahwa virus hepatitis akut ini juga dapat disebabkan oleh obat-obatan seperti obat-obatan voltaren, amoxicillin, aspirin, paracetamol dan acetaminophen dan lain sebagainya. Untuk itu sebaiknya menghindari dan tidak terlalu banyak mengkonsumsi obat-obatan jenis tersebut. Selain dari obat-obatan, alkohol juga dapat menyebakan terjadinya virus hepatitis akut tersebut. Tidak hanya itu saja, virus hepatitis akut dapat juga menular melalui racun, misalnya saja racun yang terdapat pada jamur yang dikenal dengan Amanita toksin.
Untuk mengetahui virus hepatitis akut ini, penderita dapat mendiagnosa dari pemeriksaan darah yang berhubungan sebagai fungsi hati, terdapat protein virus atau antibodi terhadap hepatitis (virus hepatitis akut). Pemeriksaan fisik pun dapat diketahui pada hati yang terkadang membesar dan jika diraba terasa lunak. Seseorang yang terkena virus hepatitis akut ini dapat menjadi pembawa virus (karier), seseorang yang terkena belum dapat dideteksi dari gejala yang ditimbulkan, namun penderita yang terkena virus ini sudah terinfeksi.
Untuk menjaga agar terhindar dari virus hepatitis akut ini, seseorang harus menjaga kebersihan, menjaga transfusi darah yang telah melalui penyaringan. Dan sebaiknya memberikan vaksinasi terhadap tubuh agar antibodi atau kekebalan tubuh terhadap virus terutama virus hepatitis ini dapat bekerja dan dapat terhindar dari virus hepatitis atau hepatitis akut.


Sumber Artikel: http://www.djamilah-najmuddin.com/hepatitis-akut

Tidak ada komentar:

Posting Komentar